Kamis, 13 November 2025, RSGM UGM Prof. Soedomo menerima kunjungan tim rekredensial dari BPJS Kesehatan. Rekredensial merupakan proses penilaian ulang yang dilakukan secara berkala untuk memastikan bahwa fasilitas pelayanan kesehatan tetap memenuhi standar mutu, kelayakan, dan keamanan dalam memberikan layanan kepada peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Kegiatan berlangsung di Ruang Rapat Direksi Lantai 3 dan menjadi bagian dari proses evaluasi berkala untuk memastikan mutu pelayanan fasilitas kesehatan sesuai ketentuan yang ditetapkan BPJS Kesehatan.
RSGM PROF SOEDOMO
Yogyakarta, 8 November 2025 — Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Universitas Gadjah Mada Prof. Soedomo menggelar Pelatihan Penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dan Penanggulangan Kebakaran bertempat di area halaman parkir utara RSGM UGM. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Tim Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) RSGM UGM sebagai bentuk upaya peningkatan pengetahuan dan kesiapsiagaan seluruh civitas rumah sakit dalam menghadapi potensi kebakaran.
Pelatihan ini diikuti oleh tenaga kesehatan, staf administrasi, petugas kebersihan, hingga keamanan RSGM UGM. Tujuannya adalah agar seluruh elemen rumah sakit memahami cara pencegahan, penanggulangan awal, dan penggunaan APAR yang benar ketika menghadapi kondisi darurat kebakaran. Kegiatan ini dibimbing langsung oleh Tim K3 RSGM UGM dengan penyampaian materi mengenai jenis-jenis kebakaran, penyebab umum kebakaran di fasilitas pelayanan kesehatan, serta langkah-langkah pencegahannya.
Yogyakarta, 5 November 2025 — Dalam rangka mempersiapkan peran RSGM UGM Prof. Soedomo (RSGM UGM) sebagai rumah sakit pendidikan dan rumah sakit pengampu bidang kedokteran gigi, serta untuk mengevaluasi pelaksanaan pendidikan klinis, RSGM UGM menyelenggarakan Workshop Perkembangan Pendidikan dan Pelayanan Kesehatan Gigi di RSGM terkait dengan Rumah Sakit Pengampuan dan Evaluasi Pendidikan Klinis di RSGM UGM dan RS Jejaring.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni pada Selasa dan Rabu, 4–5 November 2025, bertempat di University Club (UC) Hotel UGM. Hari pertama kegiatan berlangsung di Ruang Sekip, sedangkan hari kedua dilaksanakan di Ruang Bulaksumur. Workshop ini diikuti oleh berbagai pihak yang memiliki peran penting dalam penyelenggaraan pendidikan dan pelayanan kesehatan gigi, baik dari lingkungan internal UGM maupun rumah sakit jejaring.
Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan dan profesionalisme seluruh sivitas hospitalia, Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) UGM Prof. Soedomo menyelenggarakan Workshop Pelayanan Peripurna: Komunikasi Efektif dan Personal Grooming selama dua hari, yaitu pada 30 Oktober dan 1 November 2025.
Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Direktur RSGM UGM Prof. Soedomo, Dr. drg. Julita Hendrartini, M.Kes., AAK, yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kemampuan komunikasi dan penampilan profesional bagi seluruh sivitas rumah sakit. Menurut beliau, komunikasi yang baik dan sikap profesional merupakan cerminan dari mutu layanan serta komitmen RSGM UGM Prof. Soedomo dalam memberikan pelayanan yang humanis kepada pasien.
Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) UGM Prof. Soedomo menerima kunjungan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman pada Selasa, 14 Oktober 2025. Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka kegiatan Monitoring, Evaluasi, dan Validasi Ketersediaan serta Kelengkapan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) sebagai bagian dari implementasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Tim dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman disambut langsung oleh jajaran manajemen RSGM UGM Prof. Soedomo. Dalam kunjungan tersebut, tim melakukan peninjauan terhadap fasilitas pelayanan, sarana prasarana, serta kesesuaian standar ruang rawat inap dengan ketentuan KRIS yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan dan BPJS Kesehatan.
Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) UGM Prof. Soedomo kembali berpartisipasi dalam kegiatan Annual Meeting Asosiasi Rumah Sakit Perguruan Tinggi Negeri (ARSPTN) Tahun 2025, yang diselenggarakan pada 3–4 Oktober 2025 di The Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta. Kegiatan tahunan ini menjadi ajang pertemuan dan berbagi pengalaman antar rumah sakit perguruan tinggi negeri di seluruh Indonesia dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan, pendidikan, dan penelitian di bidang kesehatan.
Pada pelaksanaan tahun ini, RS Universitas Indonesia (RSUI) bertindak sebagai tuan rumah sekaligus penyelenggara kegiatan. Dalam forum tersebut, berbagai topik strategis terkait manajemen dan pengembangan rumah sakit dibahas secara mendalam melalui sesi seminar, diskusi panel, serta presentasi ilmiah.
Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) UGM Prof. Soedomo kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui partisipasinya pada Pekan Raya Medika (PRM) 2025, yang diselenggarakan oleh Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) Universitas Gadjah Mada. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 18 Oktober 2025, dengan melibatkan civitas akademika serta masyarakat umum di lingkungan Universitas Gadjah Mada.
Sebagai bagian dari rangkaian acara PRM 2025, RSGM UGM Prof. Soedomo membuka layanan Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan Mulut secara gratis bagi peserta kegiatan. Pemeriksaan ini disambut antusias oleh para pengunjung, dengan jumlah peserta mencapai sekitar 40 orang. Layanan tersebut dilaksanakan langsung oleh tim medis RSGM UGM yang terdiri atas dua dokter organik, yaitu drg. Djati Yudhaningtyas, MHPM dan drg. Darmayanti Dian Suryani, Sp.Ort, serta dibantu oleh dua dokter residen atau peserta didik spesialis dari RSGM UGM.
Yogyakarta, 5 Juni 2025 – RSGM UGM Prof. Soedomo kembali melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut secara berkala di TK Masjid Kampus UGM. Itu merupakan rangkaian keempat dari program pemeriksaan setiap enam bulan dan diikuti oleh 126 siswa pada kesempatan kali ini. Seluruh anak-anak mendapatkan pemeriksaan menyeluruh dari tim dokter gigi RSGM UGM, yang diharapkan mampu mendeteksi potensi kelainan sejak dini.
Dalam program ini, setiap siswa menerima Buku Raport Kesehatan Gigi dan Mulut, yang memuat hasil pemeriksaan serta rekomendasi perawatan dari dokter. Buku tersebut berisi penilaian kondisi gigi anak (jumlah gigi tetap dan susu, adanya karies atau tambalan,dll), serta rencana perawatan—mulai dari tindakan pencegahan, pencabutan, hingga rujukan jika diperlukan. Dengan sistem ini, orang tua dapat langsung mengikuti perkembangan kesehatan gigi anak dan mendukung perawatan lanjutan sesuai kebutuhan.
[Yogyakarta, 10 Juni 2025] – RSGM UGM Prof. Soedomo resmi mengaktivasi layanan SiGiTa (Sistim Gigi dan Mulut Telekonsultasi Aktif), sebuah inovasi Teledentistry yang memungkinkan konsultasi kesehatan umum hingga kesehatan gigi dan mulut secara jarak jauh. Layanan SiGiTa, dapat diakses pasien dengan melakukan reservasi melalui aplikasi WhatsApp di nomor 0822‑2071‑4111 atau mengakses logo SiGiTa di situs resmi RSGM UGM (rsgm.ugm.ac.id). Upaya tersebut merupakan wujud hadirnya RSGM UGM Prof. Soedomo di tengah-tengah masyarakat serta memperluas jangkauan layanan kesehatan diseluruh Indonesia.
Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) UGM Prof. Soedomo mengambil langkah penting dalam memperluas layanan kesehatan bagi masyarakat dengan mempersiapkan pembukaan layanan pembuatan gigi tiruan (prostodontia) yang dapat diakses oleh peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Sebagai bagian dari proses tersebut, BPJS Kesehatan Kabupaten Sleman melaksanakan kegiatan kredensialing di RSGM UGM Prof. Soedomo.
Kredensialing merupakan proses penilaian awal yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan untuk memastikan bahwa fasilitas kesehatan memenuhi persyaratan dan standar yang ditetapkan guna dapat bekerja sama dalam memberikan layanan kepada peserta JKN. Dalam kegiatan ini, tim BPJS Kesehatan Sleman melakukan verifikasi terhadap kelengkapan sarana, prasarana, tenaga medis, dan alur pelayanan prostodonsia di RSGM UGM Prof. Soedomo.